Tips Dasar Perawatan Kucing Imut

0 Comments
pict : www.designcalorie.com
Haloohaa, apakah kamu punya hewan peliharaan? Apa kamu suka dengan hewan peliharaan yang lucu-lucu dan menggemaskan? Pasti menyenangkan tuh. Topik kita kali ini neh tentang Kucing. 

Hewan yang mempunyai kekerabatan dekat dengan kucing besar seperti harimau, singa dan lain-lain. Kucing banyak sekali jenisnya terutama di Indonesia. Ada jenis kucing yang tidak berbulu seperti kucing Sphinx, kucing berbulu sedang seperti kucing lokal biasa, sampai kucing yang berbulu lebat contohnya seperti kucing persia dll. Namun, apakah kamu tahu tentang bagaimana perawatan kucing yang baik dan benar? Apakah kamu saat memelihara kucing hanya sekedarnya saja?

Okee, kalau memang seperti itu lebih baik sedikit informasi cara-cara perawatan kucing yang baik dan benar.

1) Perawatan Makan dan Minum

Perawatan makan dan minum sudah mutlak harus dilakukan oleh orang yang gemar dan hobi memelihara kucing. Tidak seperti singa dan harimau yang bisa mandiri mencari makan sendiri dipadang rumput luas. Namun beda dengan kucing, walaupun kucing bisa mencari makan sendiri diluar rumah alangkah baiknya bila pemilik kucing selalu memberi makan peliharaannya. Benar kan? Tetapi tidak sembarangan makan boleh diberikan ke kucing. Seperti :
a. Coklat
b. Permen
c. Makanan pedas
d. Bawang merah dan putih
e. Permen karet
f. Sayur Asam atau Sayur Lodeh (Hahahaa..)

Berilah makanan pada kucing yang sesuai dengan tipe hewan itu. Kucing masih hewan karnivora jadi usahakan berilah layaknya makanan yang cocok dengan karnivora. Atau beli saja makanan ditoko hewan.

2) Perawatan Tubuh

Selain perawatan dari makan dan minum, perawatan tubuh tidak kalah pentin juga looh. Tujuannya agar tubuh si kucing tidak gampang terkena penyakit atau tubuhnya tidak bau. Pokoknya intinya biar tubuh kucing jadi bersih lah, gitu aja. Namun, apa aja aja perawatannya? Salah satunya adalah selalu melakukan penyikatan pada bulu kucing, memotong kuku yang terlalu panjang, membersihkan gigi, hidung dan telinga kucing.

3) Berikan waktu bermain

Banyak orang yang senang dengan kucing adalah tingkahnya yang lucu kalau dia diberi mainan. Dalam hal ini berilah sedikit waktu untuk kucing bermain walau hanya sebentar. Ini mencegah kucing stres dan bosan.

4) Berikan tempat mencakar-cakar

Sifat alami kucing yang suka mencakar-cakar atau menggaruk sesuatu terkadang selalu membuat pemilik sebal, karena bisa saja kucing mencakar-cakar sofa kesayangan anda. Jadi untuk mencegah hal itu beri mereka tempat menggaruk seperti kayu dan benda yang bertekstur kasar.

5) Pergi keluar rumah

Agar tidak bosan dan tidak stres, bawalah kucing sesekali keluar ruman hanya untuk bermain atau mencari-cari kegiatan buat kucing. Namun harus hati-hati agar kucing anda tidak bertengkar dengan kucing lain.

6) Beri kotak pasir lebih dari satu / kucing

Kotak pasir atau bak pasir bagus untuk kucing, karena pasir yang lembut akan melembutkan bulunya juga. bersihkan kotak pasir atau bak pasir secara rutin.

7) Rutin memberi vaksin atau vitamin

Yang ini juga nggak kalah penting dari lainnya. Ini menyangkut masalah hidup mati kucing. Awalnya berilah dia vaksin atau vitamin khusus kucing untuk mencegah penyakit. Namun, kalau sudah terlanjur sakit bawa saja langsung ke dokter. Dokter hewan ya jangan dokter anak (X.X)

Nah, gimana ceritamu. Sudahkah melakukan perawatan yang baik terhadap kucing imutmu? Yuk share perlakuan apa saja sih yang sudah kamu lakukan agar tetap nempel ma kucing kesayangan.

Selengkapnya kamu bisa baca artikel disini mengenai tips melebatkan bulu mata, mengatasi rambut kering, perlakuan rambut rontokperlakuan khusus gigi dan mulut, gigi behel.




Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.