8 Tips Perawatan Gigi Bagi Pengguna Gigi Behel

2 Comments

pict : www.m.gayahidup.rimanews.com
Kawat gigi atau behel sudah sangat dikenal sejak dulu oleh masyarakat dan sering digunakan demi kesehatan dan estetika pada gigi. Manfaat behel gigi biasanya diperlukan bagi orang yang memiliki struktur gigi yang tidak ideal (tidak merata) untuk kesehatan giginya. Namun, sekarang ini pemasangan gigi behel atau  kawat gigi behel sudah menjadi style fashion. Tiap orang baik dengan gigi yang sudah bagus atau tidak sudak tidak menjadi tolak ukur lagi. Di pasaran sudah banyak dijumpai toko-toko jual berbagai macam-macam behel gigi / kawat gigi dengan variasi model dan warna karet behel unik dan lucu. Hal ini menjadi trend di kalangan muda untuk memberikan perubahan penampilan dengan gaya yang nampak jelas pada giginya. Hingga kini penggunaan pasang behel gigi atau pasang kawat gigi sudah merupakan salah satu alat terapi gigi dengan harga yang cukup tinggi, begitu pula dengan perawatannya.
pict : www.ugafinance.com
Pemasangan behel gigi atau kawat gigi merupakan alat terapi gigi yang berfungsi untuk merapikan gigi yang tidak beraturan. Adanya perkembangan jaman membuat style pada kawat gigi pun terus berevolusi, memperbaiki kekurangannya dan menyempurnakan sistemnya. Hal ini menjadi lebih mudah dalam perbaikan struktur gigi yang cepat dan efektif demi kesehatan gigi yang kinclong. Banyaknya macam jenis bahel atau kawat gigi yang dijumpai sulit untuk memutuskan jenis apa yang akan kita dipakai. Oleh sebab itu,  kamu harus konsultasikan dulu ke dokter ahli gigi untuk pilihan tepat dan sesuai agar terhindari dari penggunaan bahaya behel gigi itu sendiri.
Setelah menentukan pilihanmu, maka beberapa tips gimana merawat gigi untuk kamu sebagai pengguna gigi behel :


1. Gunakan Sikat Gigi Khusus dan Halus



Pakailah sikat gigi yang khusus dan bentuk yang halus untuk orthodontik untuk menghindari kerusakan gigi menjadi tambah parah. Kamu juga bisa temukan di apotek atau toko-toko terdekat.

2. Gunakan Sikat Tambahan Untuk Sela-Sela Gigi

Sikat tambahan juga sangat dibutuhkan untuk membersihkan sela-sela gigi. Misalnya dengan Orthodontist. Hal ini bertujuan untuk menghindari terbentuknya karang gigi yang melekat pada sela-sela gigi pada kawat gigi. 

3. Gunakan Pasta Gigi Dengan Formula Terlengkap

Untuk merawat dan melindungi gigi agar tidak sensitif, gunakanlah pasta gigi dengan formula terlengkap secara intens. Kamu juga bisa melakukannya dengan dua tahapan dalam menyikat gigi. Pertama, menyikat gigi tanpa pasta gigi agar sisa-sisa makan lebih mudah dibersihkan. Kedua, menyikat gigi dan lidah dengan pasta gigi untuk menghilangkan bau mulut dan terlihat lebih fresh kembali.

4. Berkumurlah dengan Obat Kumur

Kamu juga wajib berkumur setelah menyikat gigi agar tetap terjaga kesegaran dan kebersihan pada behel gigi. Kalo boleh kamu juga bisa gunakan dental floss (benang gigi). 

5. Rutin Menyikat Gigi

Rutinlah menyikat gigi setelah makan sebanyak dua kali dalam sehari yaitu pagi hari setelah sarapan dan malam hari sebelum tidur.

6.  Perbanyak Mengonsumsi Vitamin C

Biasanya mereka sebagai pengguna behel gigi rentan akan terkena sariawan akibat gesekan dari behel itu sendiri. Oleh sebab itu, siapkan selalu obat sariawan dan perbanyaklah juga mengkonsumsi kalsium dan vitamin D yang dibutuhkan oleh gigi kamu.

7. Rutin Check-up

Orang yang menggunakan behel gigi biasanya tidak hanya nyeri pada gigi saja melainkan berdampak ngilu pada rahang, dagu dan juga kepala. Hal ini yang sering membuat pengguna behel gigi men jadi resah dan akhinya demam karena ga terbiasa.  Pergerakan gigi secara otomatis berpengaruh ke sistem syaraf dan bentuk kepala serta profil wajah. Maka, konsultasikanlah ke dokter langganan kamu untuk penanggulangan yang kamu rasakan.

8. Hindari Makanan - Makanan  Keras

Buatlah makanan itu menjadi beberapa bagian untuk memudahkan kamu mengunyahnya secara perlahan-lahan guna hindari kerusakan pada gigi. Jika kamu memaksakan makanan masuk ke dalam mulutmu bisa-bisa mengacaukan proses pergeseran gigi kamu dan bracket behel menjadi lepas. Kalo itu terlepas maka kamu akan dikenai biaya tambahan lagi untuk memasangnya kembali. 

Artikel lain yang berhubungan dengan kutipan diatas dapat juga kamu baca disini mengenai merawat gigi dengan benar, perawatan gigi behel, aturan-aturan penting bagi pengguna behel


Artikel Terkait

2 komentar:

  1. terimakasih tips dan triknya
    http://bit.ly/2SHcv3Q

    BalasHapus
  2. Slots Casinos Near Me - Mapyro
    Best Casino Near Me · Hollywood Casino at Charles 하남 출장안마 Town 전주 출장안마 Races 계룡 출장마사지 in Las Vegas, NV · Beau Rivage Casino and Hotel Las Vegas, Nevada · Hollywood Casino at The Mirage 서산 출장마사지 Resort & 수원 출장샵 Spa

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.